Berbagi cara adalah situs tentang cara membuat suatu akun atau teknik penggunaanya.

Cara Berbagi Aplikasi Di Android

Android memang bisa dibilang sistem operasi ponsel yang paling lengkap fiturnya. kita bisa melakukan pekerjaan yang biasanya dikerjakan di komputer hanya dengan menggunakan Android. Banyak sekali aplikasi yang bisa dijalankan dan diinstall di Andorid. Kita bisa mendapatkan banyak aplikasi yang akan kita install di android kita hanya dengan menggunakan Playstore.

Cara Berbagi Aplikasi Di Android


Playstore adalah sebuah toko aplikasi di Android yang biasa digunakan oleh pengguna android untuk menginstall aplikasi-aplikasi yang dibutuhkan. Nah dalam menginstall aplikasi android menggunakan playstore ini maka akan membutuhkan kuota internet. Kenapa kita tidak meminta aplikasi dari Handphone teman kita untuk diinstall di Android kita? apakah bisa?

Sebenarnya kita bisa saja meminta aplkasi dari teman kita untuk dikirimkan ke Android kita. kita hanya membutuhkan aplikasi pihak ketiga untuk melakukanya. Kita akan menggunakan aplikasi pihak ketiga yang diberi nama “Share It”

Apa Itu Share It?
Share It Adalah aplikasi yang digunakan untuk mengirim dan menerima aplikasi, file maupun video dari ponsel teman kita ke ponsel kita. Share It meruapkan aplikasi berbagi file paling cepat saat ini, share it sudah menggantikan posisi bluetooth yang sebelumnya digunakan untuk berbagi file. Share it bekerja dengan mengggunakan wifi yang tidak akan memotong kuota internet, dan tidak akan membutuhkan biaya internet.

Share it ini memanfaatkan fitur Wi-Fi dan Hotspot dalam ponsel kita untuk mengirimkan dan menerima aplikasi maupun file. Jika anda mengirimkan file maka ponsel anda akan menyalakan fitur Wi-Fi sementara jika anda yang menerima maka otomatis ponsel anda akan menyalakan fitu Hotspotnya.
Menginstall Share It

Jika anda ingin mengirimkan file dengan menggunakan share it pastinya anda harus menginstall dulu aplikasi share it ke ponsel anda. Tentang saja aplikasi share it ini bisa anda dapatkan dengan mudah di playstore dan aplikasi ini tidak membutuhkan hak akses root untuk menjalankanya. Jadi meskipun ponsel anda belum dalam kondisi root masih tetap bisa menggunakanya kok.

Cara Menggunakan Share It

  • Pertama anda buka dulu aplikasi share it yang baru saja anda install tadi
  • kemudian pada ponsel yang ingin menerima file anda klik receive, sedangkan pada ponsle yang akan mengirim file anda klik send
  • Kemudian pada ponsel yang akan mengirim aplikasi anda pilih aplikasi atau file yang akan dikrimkan
  • Setelah itu anda klik next pada ponsel tersebut
  • Nah kemudian anda cari nickname dari ponsel penerima, kemudian anda tap atau klik pada nickname tersebut
  • Proses pengiriman akan berjalan tinggal tunggu sampai selesai.
kecepatan share it jauh lebih cepat dibandingkan dengan Bluetooth dan juga mempunya kelebihan mentransfer Aplikasi
jadi saran saya untuk tranfer file dari hp satu ke hp yang lain share it jawabanya

Nah bagaimana mudah kan? dengan menggunakan share it kita bisa mengirim file, aplikasi dengan cepat dan juga mudah.
silahkan dicoba, semoga bermanfaat.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Berbagi Aplikasi Di Android

0 comments:

Post a Comment